
Ciptakan Womenpedia, Mahasiswi FEB Raih Perunggu pada Ajang International Invention Competition For Young Moslem Scientists (IICYMS) 2021
Prestasi dari mahasiswi Fakultas Ekonomi hadir dari ajang International Invention Competition For Young Moslem Scientists (IICYMS), Jum’at (2/7/2021).
Tim Unisnu meraih medali Perak melalui aplikasi “WomenPedia: Womens Need Center and Android Based Ecommerce”. Tiga Kartini Muda dari Unisnu yang meraih medali perak tersebut adalah Novi Alfiani (Teknik Informatika),Erika Ayu Amelia (Manajemen), dan Shinta Kumala Dwi (Akuntansi), ketiga mahasiswa tersebut berhasil meraih Silver Medal pada kategori Computer Science “Womenpedia awalnya merupakan project mata kuliah E-Commerce.
Womenpedia : aplikasi ini merupakan perpaduan antara aplikasi E-commerce dan media konsultasi, sharing, pengetahuan, tutorial, tips, dan segala hal yang khusus ditujukan untuk perempuan.
Intinya ingin memberikan tempat yang nyaman bagi perempuan dalam memenuhi kebutuhan berupa produk maupun psycological needs” Ujar Erika “APK sekarang kan antara ecommerce sama media konsultasi/diskusi itu 2 hal yang berbeda, Sendiri-sendiri gitu. Saya ingin perempuan bisa mendapatkan keduanya dalam satu APK saja. Biar lebih efektif efisien dan garibet” Pungkasnya. Admin
Komentar